Tiang awan tiang api dan Yesus
Tiang awan tiang api dan Yesus Agama Kristen dan Agama Yahudi adalah agama yang imannya berdasarkan peristiwa Allah melawat umat-Nya atau terjadi perjumpaan antara Allah dengan manusia (Umat-Nya) di dalam sejarah. Jika fakta sejarah tersebut dikatakan mitos, maka runtuhlah iman percaya ke dua agama tersebut. Agama Yahudi, iman mereka berdasarkan peristiwa dimana Allah melawat umat-Nya yang telah diperbudak selama 400 an tahun di Mesir dengan 10 tulah dan tinggal diantara umat-Nya dengan penampakan kemuliaan-Nya, yaitu tiang awan dan tiang api. Demikian kekristenan, berdiri atas dasar bukti di dalam sejarah, yaitu Allah melawat umat-Nya dengan menjadi manusia dan diam diantara umat-Nya, Dialah Yesus. Dan dalam kedua peristiwa tersebut tiang awan tiang api dan Yesus memiliki kesamaan tujuan. Allah memperkenalkan diri-Nya kepada umat-Nya dengan mujizat-mujizat yang dilakukan-Nya di depan mata orang Israel dan melalui firman-Nya yang diterima oleh Musa dan menyelamatkan mereka da